Rabu, 30 Agustus 2017

Pendakian Gunung Ciremai Via Palutungan


Pendakian Gunung Ciremai Via Palutungan 2017

Gunung Ciremai merupakan gunung tertinggi di Provinsi Jawa Barat. Gunung yang masih aktif ini memiliki ketinggian 3.078 mdpl. Secara administratif Gunung Ciremai terletak diantara tiga Kabupaten, yakni Kabupaten Cirebon di sisi Utara, Kabupaten Kuningan di sisi Timur, dan Kabupaten Majalengka di sisi Barat.





Gunung Ciremai memiliki tiga jalur pendakian resmi, yakni jalur Linggarjati (Kuningan), Palutungan (Kuningan), dan Apuy (Majalengka). Jalur Linggarjati menjadi jalur terpendek untuk sampai ke puncak dengan medan jalur yang cukup terjal. Sedangkan jalur Palutungan dan Apuy merupakan jalur yang sedikit landai namun panjang.

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman mendaki Gunung Ciremai via Palutungan. Saya lebih memilih jalur Palutungan karena jalur ini tidak terlalu terjal dan merupakan satu-satunya jalur yang terdapat sumber air di jalur pendakiannya. Selain itu, jalur Palutungan merupakan jalur yang paling mudah diakses bagi kita yang berada di luar Jawa Barat.

Akses transportasi menuju Gunung Ciremai via Palutungan :

·         Dari arah Banten, Jakarta ataupun luar Jawa Barat bisa menggunakan transportasi baik itu kereta api ataupun bus ke arah Cirebon. Dilanjutkan menggunakan angkutan umum menuju Kuningan dan turun di SPBU/taman Cirendang, Kuningan.

Jangan lupa mampir dulu ke warung mie ayam Cirendang yang satu ini. Ramah untuk para pendaki yang datang hhee.


·         Jika naik bus bisa langsung menaiki bus yang jurusan ke Kuningan. Turun di SPBU/taman Cirendang. Dari SPBU Cirendang lanjut naik angkutan umum (biasanya memang sudah ada yang ngetem untuk mengangkut para pendaki) menuju basecamp Palutungan dengan perjalanan kurang lebih 20 menit.
·         Untuk perjalanan pulang transportasinya sama dengan perjalanan berangkat.


Basecamp Palutungan


Lama Pendakian :


  • Basecamp Palutungan (1.100 mdpl) – Pos 1 Cigowong (1.450 mdpl) – 2 jam

Di basecamp kita bisa istirahat ataupun makan terlebih dahulu sebelum memulai pendakian. Mengurus perijinan/simaksi dengan biaya 50rb sudah termasuk tiket pendakian, asuransi, sertifikat dan servis makan setelah pendakian. Khusus sertifikat hanya diberikan di saat bulan Agustus dan libur tahun baru saja. basecamp menuju pos 1 merupakan jalur dengan jarak tempuh terpanjang. Butuh waktu hingga 2 jam perjalanan untuk bisa sampai di pos 1 Cigowong, namun trek masih landai dengan vegetasi hutan masih sedikit terbuka. Di pos 1 Cigowong terdapat sumber air. Di pos ini kita bisa mengisi perbekalan air minum.




  •  Pos 1- Pos 2 Kuta (1.575 mdpl) – 30 menit
Perjalanan menuju pos 2 mulai sedikit menanjak dengan vegetasi hutan yang semakin rapat.

  • Pos 2 – Pos 3 Pangguyangan Badak (1.800 mdpl) – 45 menit
Trek lumayan landai dengan sedikit memutar melewati rerimbunan pohon.


  • Pos 3 – Pos 4 Arban (2.050 mdpl) – 1 jam
Perjalanan menuju pos 4 semakin melelahkan dengan trek didominasi jalur menanjak.


  • Pos 4 – Pos 5 Tanjakan Asoy (2.200 mdpl) – 30 menit
Trek semakin ekstrim karena semakin menanjak, sesuai dengan namanya “tanjakan asoy” hhee.


  • Pos 5 – Pos 6 Pasanggrahan (2.450 mdpl) – 1 jam
Dengan trek masih sama dengan trek menuju pos 5. Terdapat dua area camp di pos Pasanggrahan, pos Pasanggrahan 1 area yang paling luas bisa menampung lebih dari 15 tenda. Naik ke atas 15 menit akan sampai di area Pasanggrahan 2 yang sedikit lebih sempit ketimbang area Pasanggrahan 1.


  • Pos 6 – Pos 7 Sanghyang Ropoh (2.850 mdpl) – 1 jam
Menuju pos 7 Sanghyang Ropoh jalur akan didominasi dengan trek menanjak dan mulai melewati medan berbatu bekas lava Gunung Ciremai. Di tengah perjalanan menuju pos 7, kita akan melewati pertigaan Simpang Apuy yang merupakan pertemuan antara jalur Palutungan dengan jalur Apuy.


  • Pos 7 – Pos 8 Goa Walet (2.950 mdpl) – 30 menit
Trek mulai terbuka dengan didominasi oleh vegetasi pohon Cantigi dan Edelweis. Pos Goa Walet merupakan area datar dan terdapat sebuah gua. Sejak tahun 2017 pihak pengelola Gunung Ciremai melarang pendaki untuk tidak mendirikan tenda di pos ini. Karena area Goa Walet merupakan area konservasi dan dikhawatirkan akan rusak apabila pendaki mendirikan tenda di area ini.


  •  Pos 8 – Puncak (3.078 mdpl) – 45 menit
Menuju puncak trek semakin terjal dengan medan berbatu. Perlu kehati-hatian ekstra untuk menuju puncak. Perjalanan menuju puncak dengan medan curam berbatu dan terbuka, akan sedikit menantang dengan tambahan berupa tiupan angin. Puncak Ciremai sangat sempit dan berbatasan langsung dengan bibir kawah sehingga sangat berbahaya. Jika cuaca sedang cerah dari puncak Ciremai kita bisa melihat Kota Cirebon, Kuningan, Majalengka dan Laut Jawa. Dikejauhan kita juga bisa melihat gagahnya Gunung Slamet di sisi Timur, si kembar Sindoro-Sumbing, Gunung Cikuray yang mengerucut tajam dan juga Gunung Papandayan.


Waktu Pendakian :

1.      Basecamp – Pos 1 Cigowong (2 jam)
2.      Pos 1 – Pos 2 Kuta (30 menit)
3.      Pos 2 – Pos 3 Pangguyangan Badak (45 menit)
4.      Pos 3 – Pos 4 Arban ( 1 jam)
5.      Pos 4 – Pos 5 Tanjakan Asoy (30 menit)
6.      Pos 5 – Pos 6 Pasanggrahan (1 jam)
7.      Pos 6 – Pos 7 Sanghyang Ropoh (1 jam)
8.      Pos 7 – Pos 8 Goa Walet (30 menit)
9.      Pos 8 – Puncak (45 menit)

   Total pendakian 8 jam, perjalanan turun bisa 30-40% lebih cepat.

Pictures :

Simpang Palutungan-Apuy


Sun rise Puncak Ciremai




Bersama teman-teman dari Indramayu


Bersama kawan sejahwat.





Stop vandalisme, jangan memetik bunga Edelweis, hati-hati jika ingin membuat api unggun pastikan apinya mati saat sudah selesai dan bawa turun kembali sampahmu!!!




9 komentar:

  1. Berita kehilngan dompet antara Pos 1 s/d Pos 5 berisi STNK a.n Nana Juhana dab SIM C a.n Niki Asdinnur Rizki.
    Bila menemukan hub. HP 081323698954 atau 081323054524.
    Ongkos" akan d ganti

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Terima kasih kembali karena sudah berkunjung ke blog saya hhe

      Hapus
  3. bang, kalo balik dr BC ke taman ciredang lg atau ke terminal kuningan ya ? thx

    BalasHapus
  4. Bang kalo pulangnya biasanya ada angkutan umum ngga untuk turun menuju taman cirendang .dan kalo ada bisanay batasnya sampai jam brapa thanks..

    BalasHapus
  5. Tarif angkutan dari cirendang ke basecamp palutungan brp bang? Rencana bulan maret mau kesana dari jkt hehe

    BalasHapus